Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.
Bagi kamu pengguna windows 10 pastinya memiliki akun live( akun microsoft ) yang secara otomatis akan langsung terhubung dengan beberapa service dari windows 10. Dengan adanya akun tersebut maka saat kamu masuk windows 10 pertama kali pasti harus melewati user login, selanjutnya login menggunakan password akun kamu. Mungkin menurut sebagian orang itu tidak masalah, karena merupakan salah satu benteng keamanan untuk windows 10. Namun ada kalanya kamu ingin agar bisa masuk windows 10 tanpa login ( efisien dan tidak ribet). Apakah bisa masuk windows tanpa login ? Ternyata bisa. Supaya kamu bisa login tanpa harus melewati user login adalah dengan cara berikut ini.
Pertama, tekan tombol Windows+R untuk membuka fungsi RUN. Kemudian ketik "netplwiz" (tanpa tanda petik)
netplwiz |
Selanjutnya akan muncul jendela User Accounts . Uncheck pada "Users must enter a username and password to use this computer".
User Accounts Windows 10 |
Setelah di uncheck pilih Apply dan OK. Restart komputer kamu. Maka saat kamu masuk windows 10 tidak perlu login lagi . Tentunya hal ini juga berpengaruh terhadap sistem keamanan windows 10 milik kamu, karena siapapun dapat mengakses komputer kamu tanpa harus login dengan password. Hal ini tidak masalah jika kamputer atau laptop kamu tidak pernah dipakai orang lain. Namun jika komputermu ada ditempat yang siapapun bisa menjangkaunya, kamu bisa mempertimbangkan mengenai keamanannya. Jadi semua tergantung keputusanmu dan kondisi sekitarmu. Sekian dulu untuk tulisan masuk windows tanpa login kali ini. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. SALAM WINDOTEN !!
Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.
EmoticonEmoticon